Sabtu, 23 Juli 2011

Visual Basic 6.0

http://ademarfuahlubis.blogspot.com/2011/07/visual-basic-60.html
Kata “Visual” merujuk kepada metode yang digunakan untuk membuat antar muka yang bersifat grafis Graphical User Interface (GUI) yang dengan mudah dapat menambahkan object yang sebelumnya sudah dibangun ke dalam tempat dan posisi yang diinginkan di layar. Kata “Basic” merujuk kepada bahasa BASIC (Beginners All-Purpose Symbolic Instruction Code), sebuah bahasa yang digunakan oleh banyak programmer dibandingkan dengan bahasa lainnya dalam sejarah komputer. Visual Basic telah berubah dari bahasa asli BASIC dan sekarang memiliki ratusan pernyataan (statements), fungsi (functions), dan kata kunci (keywords), dan kebanyakan diantaranya terkait dengan antar muka grafis di Windows. Pengguna tingkat pemula sekalipun dapat membuat aplikasi dengan mempelajari hanya beberapa kata kunci, sementara kekuatan dari bahasanya membolehkan para pengguna tingkat professional mencapai apapun yang dapat dihasilkan dengan menggunakan bahasa pemrograman Windows lainnya.

Visual Basic 6.0 memiliki beberapa versi/edisi yang disesuaikan dengan kebutuhan pemakainya. Beberapa versi Visual Basic 6.0 yang tersedia antara lain :
  1. Standard Edition (Learning Edition) : Versi ini berisi sarana dasar dari Visual Basic 6.0 untuk mengembangkan aplikasi.
  2. Professional Edition : Versi ini berisi tambahan sarana yang dibutukan oleh para programmer professional.
  3. Enterprise Edition : Versi ini dikhususkan bagi para programmer yang ingin mengembangkan aplikasi Remote computing atau Client/Server.  

Menurut Kurniadi, (2000) keistimewaan Visual Basic 6.0 antara lain :
  1. Menggunakan platform pembuatan program yang diberi nama Developer Studio, yang memiliki tampilan dan sarana yang sama dengan Visual C++.
  2. Memiliki compiler yang handal yang dapat menghasilkan file executable yang lebih cepat dan lebih efisien dari sebelumnya.
  3. Memiliki tambahan beberapa sarana Wizard yang baru. Wizard adalah sarana yang mempermudah di dalam membuat aplikasi dengan mengotomatisasi tugas-tugas tertentu.
  4. Tambahan kontrol - kontrol baru yang lebih canggih serta peningkatan sruktur bahasa Visual Basic.
  5. Kemampuan membuat ActiveX dan fasilitas internet yang lebih banyak.
  6. Sarana akses data yang lebih cepat dan andal untuk membuat aplikasi database yang berkemampuan tinggi.


Open Database Connectivity (ODBC)


Open Database Connectivity (ODBC) merupakan komponen dari Microsoft Windows Open Services Architecture (WOSA). Suatu Protokol standard dimana penyedia database memberikan bahasa agar aplikasi Windows memperoleh akses ke suatu database pada suatu network. Dengan menginstal driver ODBC untuk bermacam-macam database, Anda dapat terhubung ke database dan mengakses datanya.

http://ademarfuahlubis.blogspot.com/2011/07/open-database-connectivity-odbc.html
Open Database Connectivity (ODBC) merupakan jangka pendek yang digunakan untuk Open Database Connectivity seta merupakan antarmuka yang digunakan oleh programmer untuk dapat menggunakan database menggunakan query SQL. ODBC juga didefinisikan sebagai metode lain untuk mengakses informasi yang disimpan. ODBC digunakan untuk mengakses database dari Microsoft Access, Excel dan dBase. ODBC adalah cara terbaik untuk mengakses informasi yang disimpan dalam database yang lain tanpa perlu memahami bagaimana hal itu dilakukan. Dalam perspektif programmer, ODBC adalah kode yang dapat membuat pemrograman cukup mudah sehingga dapat mengakses database lain dalam perangkat lunak lain.

ODBC memungkinkan aplikasi mengakses data dari beraneka Database Management System (DBMS). ODBC memungkinkan interoperability maksimum suatu aplikasi mampu mengakses data dalam bermacam-macam DBMS melalui antarmuka tunggal. Selanjutnya, aplikasi itu tidak terikat dengan DBMS di mana aplikasi tersebut mengakses data. Pemakai aplikasi dapat menambah komponen software seperti driver yang merupakan antarmuka antara aplikasi dengan DBMS.

Crystal Report

Crystal Report adalah salah satu program tunggal yang telah terintegrasi dengan Microsoft Visual Basic, sehingga dengan menggunakan Crystal Report ini, memungkinkan bagi seorang programmer menciptakan sebuah program yang lengkap. Dengan memiliki laporan yang didesain secara terpisah dan pada akhirnya hasil dari Crystal Report ini dapat diaktifkan melalui Microsoft Visual Basic 6.0.
http://ademarfuahlubis.blogspot.com/2011/07/crystal-report.html

Crystal Report dirancang untuk membuat laporan yang dapat digunakan dengan bahasa pemrograman berbasis Windows, seperti Borland Delphi, Visual Basic, Visual C/C++, dan Visual Interdev. Menurut Hadi, (2003) ada beberapa kelebihan dari Crystal Report  adalah :

  1. Dari segi pembuatan laporan, tidak terlalu rumit yang memungkinkan para programmer pemula sekalipun dapat membuat laporan yang sederhana tanpa melibatkan banyak kode pemrograman.
  2. Integrasi dengan bahasa-bahasa pemrograman lain yang memungkinkan dapat digunakan oleh banyak programmer dengan masing-masing keahlian.
  3. Fasilitas impor hasil laporan yang mendukung format-format populer seperti Microsoft Word, Excel, Access, Adobe Acrobat Reader, HTML dan sebagainya.

E-Commerce

Ecommerce, atau Electronic Commerce merupakan salah satu teknologi yang berkembang pesat dalam dunia per-internet-an. Penggunaann sistem E-Com, begitu biasanya Ecommerce disingkat, sebenarnya dapat menguntungkan banyak pihak, baik pihak konsumen, maupun pihak produsen dan penjual (retailer). Di Indonesia, sistem Ecom ini kurang populer, karena banyak pengguna internet yang masih menyangsikan keamanan sistem ini, dan kurangnya pengetahuan mereka mengenai apa itu E-Com yang sebenarnya.
http://ademarfuahlubis.blogspot.com/2011/07/e-commerce.html

Bagi pihak konsumen, menggunakan E-Com dapat membuat waktu berbelanja menjadi singkat. Tidak ada lagi berlama-lama mengelilingi pusat pertokoan untuk mencari barang yang diinginkan. Selain itu, harga barang-barang yang dijual melalui E-Com biasanya lebih murah dibandingkan dengan harga di toko, karena jalur distribusi dari produsen barang ke pihak penjual lebih singkat dibandingkan dengan toko konvensional.

Online shopping menyediakan banyak kemudahan dan kelebihan jika dibandingkan dengan cara belanja yang konvensional. Selain bisa menjadi lebih cepat, di internet telah tersedia hampir semua macam barang yang biasanya dijual secara lengkap. Selain itu, biasanya informasi tentang barang jualan tersedia secara lengkap, sehingga walaupun kita tidak membeli secara on-line, kita bisa mendapatkan banyak informasi penting yang diperlukan untuk memilih suatu produk yang akan dibeli.

Electronic Market



E-Markets adalah sebuah sarana yang menggunakan teknologi informasi dan komunikasi untuk melakukan/menyajikan penawaran dalam sebuah segmen pasar, sehingga pembeli dapat membandingkan berbagai macam harga yang ditawarkan. Dalam pengertian lain,  E-Markets adalah sebuah sistem informasi antar organisasi yang menyediakan fasilitas-fasilitas bagi para penjual dan pembeli untuk bertukar informasi tentang harga dan produk yang ditawarkan. 

Keuntungan fasilitas E-Markets bagi pelanggan adalah terlihat lebih nyata dan efisien dalam hal waktu. Sedangkan bagi penjual, ia dapat mendistribusikan informasi mengenai produk dan service yang ditawarkan dengan lebih cepat sehingga dapat menarik pelanggan lebih banyak.

 
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berikan Komentar Anda
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes |